LPJ BBQ ke-9
Bismillahirrahmanirrahim.
Assalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarrakatuh,
Dengan mengucap syukur Alhamdulilah, pelaksanaan bazar murah Barang Bekas ber-Qualitas (BBQ) yang merupakan salah satu program regular Komunitas Lebah sukses dilaksanakan pada hari Minggu, 17 November 2013. Pada BBQ kali ini, lokasi pelaksanaan adalah Musholla Nurul Insan (samping lapangan voli), Jl. Swadaya 1 RT 07 RW 10, Poltangan , Kelurahan Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta selatan.
Program BBQ merupakan kegiatan pengumpulan dan pendonasian barang-barang bekas yang masih layak pakai dan dapat dipergunakan kembali baik berupa pakaian, tas, sepatu dan lain sebagainya, yang kami sortir terdahulu dan jual kembali dengan harga sangat murah. Tujuan penjualan kembali barang bekas layak pakai tersebut adalah untuk menggalang dana operasional bagi kegiatan sosial Lebah selanjutnya, disamping juga salah satu bentuk partisipasi Lebah kepada masyarakat.
Pemberitahuan ke masyarakat setempat dilakukan 4 hari sebelumnya dengan membagi brosur sebanyak 100 lembar kepada ibu Nunung selaku relawan lokal yang banyak membantu saya.
Acara yang dimulai pukul 09.00 dan berakhir pukul 12.00 berlangsung lancar dan ramai. Selain tim Lebah, kami sangat dibantu oleh Ibu Nunung selaku relawan lokal yang menjadi perpanjangan tangan kami dalam hal-hal teknis seperti pengurusan izin untuk penggunaan lokasi, pemberitahuan ke masyarakat, pembagian brosur BBQ ke warga dan juga berurusan dengan pengurus musholla untuk mendirikan tenda bazar satu malam sebelumnya.
Kedatangan Beezers disambut warga yang datang beramai–ramai ke lokasi bahkan sebelum kami memulai bazar. Antusias warga semakin bertambah ketika pengumuman disampaikan melalui pengeras suara baik di lokasi maupun musholla. Puji syukur juga kami panjatkan karena cuaca cerah selama penjualan berlangsung dan hujan baru turun tepat setelah kegiatan berakhir.
Salah satu sudut Musholla kami jadikan tempat untuk Sudut Bocah. Kak Dien dan kak Riska memandu sekitar 50 anak-anak dengan rentang usia 6-12 tahun melakukan beragam permainan. Dengan adanya tempat sudut bocah, anak-anak dapat belajar sambil bermain yang ditutup dengan pembagian goodie bag.
Selama 3 jam BBQ, Alhamdulillah kami berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp.2.220.000,- yang murni akan kami gunakan untuk operasional Lebah. Namun setelah dikurangi pengeluaran sebesar Rp 575.000, maka dana bersih yang dikumpulkan sebesar Rp 1.645.000,-
Untuk lebih jelasnya, di bawah ini rincian pemasukan dan pengeluarannya.
Penjualan | 2,220,000 |
Goodie Bag | 250,000 |
Pasang Terpal | 150,000 |
Uang kebersihan | 50,000 |
Mobil box | 100,000 |
Survei lokasi | 25,000 |
Pemasukan Bersih | 1,645,000 |
Kami mengucapkan terima kasih kepada para ahabat Lebah atas donasi barang dan dana, beezers atas sumbangan waktu dan tenaganya untuk membantu pelaksanaan kegiatan ini, ibu Nunung, aparat dan para warga yang telah mendukung kelancaran kegiatan ini.
Jazzakumullah Khoiron katsiroi , semoga amal ibadah kita semua diterima Allah SWT. Aamiin ya robbal alamin.
Bersama Berbagi Peduli, Bzzzzz…
Wassalamualaikum Warrahmatullahi Wabarrakatuh.
Ketua Pelaksana,
Indri Kartika
Catatan: Dokumentasi sudah diunggah dan bisa dilihat pada galeri kami. Silakan klik tab Galeri dan album foto “BBQ 9, 17 November 2013”.